Media informasi tanpa batas yang akhir-akhir ini populer dengan sebutan CYBERSPACE, sama halnya dengan dunia nyata (ada hitam-putihnya), di dunia mayapun juga ada sisi positif-negatifnya.
Internet bisa memberikan informasi yang positif terhadap semna orang dari segala umur yang sifatnya mendidik dan bermanfaat bagi kemaslahatan umat manusia. Akan tetapi, internet juga bisa dijadikan lahan untuk kejelekan dan kemaksiatan. Hanya akhlak, etika, moral, mental, dan keimanan masing-masing individulah yang menentukan batasan masing-masingnya.
Ada dua peranan internet yang sangat penting,yaitu:
1. sebagai sumber data dan informasi
Sebagai sumber informasi, internet menyimpan berbagai jenis informasi. siapa saja yang terhubung ke internet dapat mengakses informasi itu.
2. sebagai sarana pertukaran data dan informasi
Internet dapat digunakan sebagai pertukaran informasi dengan komputer lain tanpa dibatasi oleh jarak fisik kedua komputer itu, serta dapat dilakukan dengan sangat cepat.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar